10 Nama Pulau Utama dan Terbesar di Indonesia Berdasarkan Letak dan Luas Wilayahnya

Posted on

Inilah 10 Nama Pulau Utama dan Terbesar di Indonesia Berdasarkan Letak dan Luas Wilayahnya

Sudah baca postingan kami sebelumnya seputar daftar nama laut di Indonesia ?

Dikatakan bahwa Indonesia merupakan negara dengan kepulauan terluas, bahkan hingga 70% dari luas Indonesia merupakan daerah perairan. Setelah kita bahas menegenai daftar nama laut di Indonesia, kali ini kita akan bahas tentang daftar nama pulau utama yang terdapat di Indonesia.

pulau-indonesia

Tahukah anda ? Berdasarkan Data Departemen Dalam Negeri yang dihimpun dari laporan para gubernur dan bupati/wali kota, pada tahun 2004 menyatakan bahwa terdapat 7.870 pulau yang bernama, sedangkan 9.634 pulau tak bernama. Jadi dapat dikatakan total dari jumlah pulau di Indonesia lebih dari 15.000 pulau. Sedangkan dari sekian banyaknya pulau di Indonesia, hanya terdapat sekitar 6.000 pulau saja yang berpenghuni. Berikut ini merupakan pulau-pulau utama yang terdapat di Indonesia berdasarkan letak dan penjelasannya.

Pulau Utama di Indonesia

1. Pulau Flores

Pulau Flores merupakan pulau yang berada dibagian dari Provinsi Nusa Tenggara Timur yang terbagi dalam delapan Kabupaten. Pulau Flores terletak di sebelah Laut Flores dan sebelah Laut Sawu. Pulau ini memiliki kekayaan yang sangat langka, sperti terdapat salah satu hewan purba yaitu komodo dan terdapat pula danau Tiga Warna Kelimutu. Berdasarkan luas wilayahnya, pulau flores merupakan pulau terbesar kedua di Nusa Tenggara Timur dengan luas wilayah 14.300 km2.

2. Pulau Halmahera

Pulau halmahera merupakna pulau yang terletak di bagian kepulauan Maluku yaitu di sebelah Timur Laut Maluku. Pulau ini memiliki luas sekitar 17.780 km² yang dihuni oleh sekitar satu perlima juta jiwa. Pulau Halmahera merupakan salah satu pulau yang memiliki kekayaan akan barang-barang tambang seperti Emas, Nikel, Kobalt dsb.

3. Pulau Kalimantan

Pulai Kalimantan, atau di Dunia Internasional di kenal dengan Borneo, merupakan pulau terbesar ke 3 di Dunia setelah Greenland dan Papua. Pulau yang terletak disebelah utara laut jawa ini merupakan pualau yang memiliki luas wilayah hampir empat pertiga juta km2 ini merupakan wilayah yang terbagi atas tiga negara rumpun, yaitu Malaysia, Indonesia, dan Brunei Darussalam. Pulau Kalimantan memiliki hutan huja tropis yang sangat luas sehingga tidak heran jika pulau ini memiliki keanekaragaman hayati yang sangat kaya.

4. Pulau Seram

Pulau Seram merupakan pulau yang terletak disebelah Selatan LAut Seram dan di sebelah Utara Laut Banda yang memiliki luas wilayah sekitar 17.100 km². Secara administrasi pulau ini termasuk dari bagian wilayah dari Provinsi Maluku. Sejak zaman dahulu pulau seram merupakan pulau yang dikenal dengan penghasil rempah-rempah yang berlimpah. Selain itu pulau seram dikenal pula dengan pulau yang memiliki keanekaragaman hayati yang berlimpah karena pulau ini banyak terdapat hutan hujan tropis.

5. Pulau Sulawesi

Pulau selawesi terletak disebelah Laut Sulawesi dan di sebelah utara Laut Flores ini merupakn pulau yang dikenal dengan sebutan Celebes di dunia Internasional. Pulau ini sangat unik, karena jika dilihat dari atas, pulau ini terlihat seperti huruf “K”. Pulau Sulawesi merupakan pulau trbesar ke 4, setelah Pulau Kalimantan, Papua, dan Sumatera.

6. Pulau Sumatera

Pulau Sumatera berada disebelah utara lautan Indonesia merupakan pulau terbesar ke tiga di Indonesia dan pulau terbesar ke enam di Dunia. DI Pulau ini terdapat sekitar 10 provinsi dan dua diantaranya merupakan provinsil hasil pemekaran di Era Reformasi. Pulau Sumatera juga dikenal dengan sebutan Pulau Andalas ini memiliki luas hampir setengah juta kilometer persegi dengan jumlah penduduk lebih dari 50 jut jiwa.

7. Pulau Jawa

Pulau Jawa merupakan pulau yang terletak di sebelah selatan Laut Jawa dan disebelah Utara Lautan Indonesia ini sering disebut dengan istilah “Jantung nya Negeri: , mengapa demikian? Karena pusat dari pemerintahan di Negara Indonesia ada di Kota Jakarta, yang merupakan bagian dari pulau Jawa. Pulau ini memiliki luas sekitar 126.700 km², namun pulau ini merupakan pulau dengan jumlah penduduk terpadat di Indonesia dengan sekita 136 juta jiwa. Pulau jawa juga dapat dikatakan sebagai barometer kehidupan masyarakat Indonesia dalam kehidupan politik, sosial dan ekonomi.

8. Pulau Sumbawa

Pulau Sumbawa terletak disebelah Utara Lautan Indonesia dan disebelah selatan laut Flores, Pulau Sumbawa merupakan pulau terbesar di Nusa Tenggara Barat dengan luas wilayah sekitar 15.448 km²,yang merupakan 75% luas wilayah Nusa Tenggara Barat. Sedangkan populais penduduknya hampir 1,5 juta jiwa. Selain itu pulau ini juga merupakan daerah tujuan wisata baik wisatawan domestik maupun manca negara karena pulau sumbawa memiliki beberapa tempat destinasi pantai yang cantik.

9. Pulau Timor

Pulau Timor terletak di sebelah barat Laut Timor dan disebelah utara Lautan Indonesia ini merupakan kepulauan yang sepenuhnya milik Indonesia, namun karena Timor Leste saat ini sudah sudah membentuk negara sendiri , jadi sebgain dari kepulauan Timor sudah menjadi milik Timor leste. Pulau Timor memiliki luas sekitar 30.777 km². Secara administrasi, Pulau Timor merupakan bagian dari Provinsi Nusa Tenggara Timur dengan ibukota Kupang.

10. Pulau Papua

Pulau Papua berada di wilayah Timur negara Indonesia ini terdapat du provinsi,yaitu Papua dan Papua Barat. Pulau Papua memiliki luas wilayah sekitar 890.000 km², yang merupakan pulau terbesar kedua di Dunia setelah Greeland. Namun sebagian dari pulau ini dimiliki oleh Negara Papua New Guinea. Pulau papuI memiliki hasil tambang yang berlimpah dan memiliki harga jual yang tinggsi , yaitu Emas dan Perak.

Daftar Nama Pulau Terbesar Di Dunia

  1. Tanah Hijau , Denmark 2.175.597.000 km2
  2. Irian , Indonesia /PNG 820. 032. 000 km2
  3. Kalimantan , Indonesia, Malaysia, Brunei 743.107.000 km2
  4. Madagaskar, Madagaskar  587.041.000 km2
  5. Baffin, Kanada 476.067.000 km2
  6. Sumatra , Indonesia 473.604.000 km2
  7. Honshu, Jepang 230.215.000 km2
  8. Inggris Raya, Inggris 229.883.000 km2
  9. Victoria, Kanada 217.290.000 km2
  10. Ellesmen, Kanada 196.236.000 km2

Itulah daftar nama pulau utama yang terdapat di Indonesia, Sekian  postingan seputar Nama Pulau Utama dan Terbesar di Indonesia Semoga bermanfaat bagi pembaca dan bisa dijadikan sumber literatur untuk mengerjakan tugas. Sampai jumpa pada postingan selanjutnya.